HomeBlog

TINGKATKAN KEWASPADAAN, LAPAS CURUP LAKUKAN PENGECEKAN JARINGAN LISTRIK, GENSET, DAN (SARPRAS) PROTEKSI KEBAKARAN

Curup – Dalam rangka Peningkatan Kewaspadaan dan upaya deteksi dini, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Curup, Ronaldo Devinci melalui Kaur U

Hadiri Sidang di Pengadilan Negeri Curup, Lapas Curup Keluarkan 23 Orang Tahanan
Bahas RUU Paten, Menkumham Sebut Harapan untuk Perlindungan Kekayaan Intelektual
Semangat P2HAM, Lapas Curup bergiat tingkatkan Sarpras Layanan Publik bagi Lansia Dan Disabilitas

Curup – Dalam rangka Peningkatan Kewaspadaan dan upaya deteksi dini, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Curup, Ronaldo Devinci melalui Kaur Umum, Regu Pengamanan dan seksi kamtib melakukan pengecekan jaringan listrik, genset, alat Pemadam Api Ringan (APAR), Fire Block dan Panel air, Senin (09/09).

Kagiatan ini dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk kewaspadaan dan antisipasi gangguan keamanan dan ketertiban khususnya kebakaran dan konslet pada jaringan listrik. Pengecekan dilakukan sebagai langkah strategis dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di Lapas Curup.
Pengecekan dan pemeriksaan jaringan listrik dimulai dengan memeriksa instalasi listrik pada area sentral dilanjutkan dengan area paviliun hunian Lapas. Pengecekan ini dimaksudkan untuk menjamin instalasi dan jaringan kelistrikan pada Lapas Curup berjalan normal tanpa kendala, sehingga kegiatan WBP dan pengamanan dapat berlangsung dengan aman dan lancar.


Kalapas Curup, Ronaldo Devinci mengatakan, pemeriksaan jaringan listrik bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtib akibat kerusakan jaringan listrik. “Ini merupakan bentuk kesiapsiagaan kami untuk mengantisipasi kemungkinan adanya kendala listrik & penerangan yang dapat menyebabkan kebakaran, tidak lupa Lapas Curup juga telah memiliki alat pemadam kebakaran ringan yang dipastikan dapat berfungsi dengan baik,” jelas Kalapas.
Hasil dari pemeriksaan secara keseluruhan menyatakan Instalasi jaringan listrik dan pengaman pada Lapas Curup masih aman, dan sebagai tindak lanjut temuan inspeksi, saat ini sedang dilakukan pemeliharaan jaringan listrik di beberapa paviliun hunian karena dianggap beresiko menimbulkan gangguan kelistrikan dan bahaya kebakaran. (Ng19)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0